PON 2024

PHOTOS

Hilda Tri Julyandra, DKI Jakarta Raih Emas Pertama Cabor Renang Artistik

Rabu, 11 September 2024 | 14:55 WIB

PON XXI -  Hilda Tri Julyandra tampil gemilang pada final kategori solo cabang olahraga (Cabor) renang artistik Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI/2024 yang berlangsung di Kolam Renang Selayang, Medan, Selasa (10/9/2024).

Hilda meraih total nilai tertinggi dari dua nomor, yaitu technical routine dan free routine, yang dilangsungkan hari itu, mempersembahkan medali emas bagi kontingen DKI Jakarta.

Pada nomor free routine yang digelar sore hari, Hilda mengumpulkan total nilai 70,00.

Sebelumnya, pada nomor technical routine yang digelar pagi hari, nilai Hilda masih tertinggal dari atlet-atlet asal Jawa Tengah, Sulawesi Selatan, dan DI Yogyakarta.

Namun, berkat penampilan gemilangnya pada free routine, Hilda berhasil melesatkan nilai keseluruhannya, menempatkannya di posisi puncak dan mengungguli lawan-lawannya.

Medali perak diraih oleh Mutiara Nur Azisah dari Sulawesi Selatan, sementara medali perunggu jatuh ke tangan Maharani Sekar dari Jawa Barat.

Sebelumnya, kategori solo pada cabor renang artistik PON XXI ini diikuti oleh tujuh kontingen daerah, yaitu DI Yogyakarta, Jawa Barat, DKI Jakarta, Sulawesi Selatan, Jawa Tengah, Kepulauan Riau, dan IKN Nusantara.

EMAS KEDUA

Hilda Tri Julyandra, yang diwawancarai usai penyerahan medali, mengaku sangat gembira bisa mempersembahkan emas bagi kontingennya.

“Tentu saya sangat gembira. Medali ini saya persembahkan untuk daerah, pengurus, dan keluarga yang telah memberikan dukungan penuh,” ujar Hilda dengan mata berkaca-kaca.

Ini merupakan medali emas kedua bagi Hilda di ajang PON. Pada PON sebelumnya di Papua, ia juga meraih medali emas.

“Tetapi kali ini sangat berbeda, karena diraih dari kategori solo. Di Papua lalu, saya meraih emas lewat nomor beregu,” ungkap Hilda, yang langsung menerima bonus tunai Rp 15 juta dari KONI DKI Jakarta.

Hilda masih memiliki peluang menambah medali, karena pada PON kali ini ia juga akan bertanding di kategori beregu.

Pelatih tim DKI Jakarta, Dinda Rahmani, menyatakan bahwa timnya menargetkan bisa menyapu bersih medali emas dari cabor renang artistik.

“Target kami adalah tiga medali emas. Semoga bisa mencapai hasil terbaik,” ujar Dinda singkat.

Cabor renang artistik PON XXI masih akan memperlombakan dua kategori lagi, yaitu duo dan beregu, pada Rabu hingga Kamis besok. (PB PON XXI SUMUT/EKO HENDRA)