PON 2024

PHOTOS

Berhasil "Hole In One" Di Hole 13

Kamis, 19 September 2024 | 10:24 WIB

PON XXI -  Berhasil "Hole In One" Di Hole 13, Golfer Jawa Tengah Theodore Tan Dapat Penghargaan

MEDAN - Golfer asal Jawa Tengah Theodore Tan berusia 14 mendapat piagam

penghargaan dari Royal Sumatra Golf & Country Club karena beruntung memasukkan bola

dalam satu pukulan di hole 13, Lapangan Golf Royal Sumatera, Medan Sumatera Utara

(Sumut) , Rabu (18/9/2024).

Theodore Tan di Medan, Rabu (18/9/2024) mengaku, ini kali keduanya dia mendapatkan

keberuntungan dalam memukul bola ke dalam lobang dari jarak tertentu dalam sekali

pukulan (Hole in One).

"Sebelumnya di Pantai Indah Kapuk (PIK) Jakarta," ujar Theodore usai mendapatkan

sertifikat penghargaan dari Royal Sumatra Golf & Country Club di Medan, Rabu.

Diketahui, sesuai namanya, Hole in One, berarti memasukkan bola dari tempat memukul

yang disebut tee box ke hole dalam satu pukulan.

Jadi, setiap pegolf bisa memperkirakan strategi apa yang mereka gunakan untuk

memasukkan bola dengan jumlah sesedikit mungkin.

Jika Par-3, kurang lebih tiga pukulan dengan jarak tidak lebih dari 250 yard, atau sekitar

225m.

Kemudian Par-4 untuk empat pukulan, kurang lebih antara 250–450 yard, atau sekitar

225–415m.

Dan terakhir par-5 lebih dari 450 yards, dan rata-ratanya bisa sampai setengah kilometer

lebih.

Kegiatan Hole in One disela Pertandingan Cabang Olahraga Golf PON XXI Aceh-Sumut

2024 yang digelar di Lapangan Golf Sumatra Medan itu diikuti semua atlet dari provinsi yang

ikut bertanding.

Dari semua peserta yang bertanding, hanya Golfer asal Jawa Tengah Theodore Tan itu yang

berhasil melakukan Hole in One di Hole 13 Lapangan Golf Royal Sumatra.

(PB PON XXI SUMUT 2024/Zahendra)