PON 2024

PHOTOS

Sinaga Bersaudara Meluncur ke Semifinal Wakeboard PON XXI

Sabtu, 14 September 2024 | 20:46 WIB

PON XXI -  Sinaga Bersaudara Meluncur ke Semifinal Wakeboard PON XXI 

BALIGE – Nadya Atalia Sinaga dan saudaranya, Yerikho Tobias Sinaga, sukses meluncur ke babak semifinal nomor Wakeboard dalam cabang Ski Air pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024 yang digelar di Toba. Keduanya, yang merupakan perwakilan dari Jawa Barat, menunjukkan performa yang mengesankan di ajang bergengsi ini.

Nadya Atalia Sinaga bersaing di heat 2 bersama atlet lainnya seperti Wiranti Astuti (Riau), Azilla Khaira Tussa (DKI Jakarta), dan Andrea Belli Rosa (Jabar). Menurut Devayani Saptavina, Scorer Ski Air PON XXI, "Skor awal pertandingan ditentukan oleh dua besar kualifikasi ditambah hasil juara LCQ. Dari 5 heat, kami memilih 10 atlet, lalu ditambah hasil LCQ, sehingga total 12 atlet yang melaju ke babak semifinal," jelasnya pada Jumat (13/9/2024).

Nadya, yang telah mencatatkan prestasi gemilang sebelumnya dengan meraih medali emas pada PON 2016 dan perunggu di SEA Games 2019, diharapkan akan menyumbangkan medali emas untuk kontingen Jabar. Pelatihnya percaya bahwa Nadya adalah salah satu atlet andalan yang bisa membawa pulang kemenangan.

Saudaranya, Yerikho Tobias Sinaga, juga berhasil melaju ke semifinal setelah melalui serangkaian pertandingan yang menegangkan. Pada babak quarter final, Tobias bertanding dengan 19 atlet lainnya yang dibagi dalam 4 heat, masing-masing berisi 5 atlet. Meskipun sempat menghadapi tantangan dari angin kencang dan gelombang danau yang tidak bersahabat saat pertandingan awal, Tobias berhasil mencapai posisi ketiga di heat 4 dengan skor 30,67.

Pertandingan semifinal nomor ini dijadwalkan berlangsung pada Senin (16/9/2024). Yerikho menyebutkan optimis mampu meraih medali. Arahan pelatih dan khususnya kehadiran Ibu mereka, yang turut mendampingi di venue, menjadi penyemangat tersendiri.

“Ibu sangat gembira melihat pencapaian anak-anaknya. Seluruh usaha dan latihan panjang yang dilakukan oleh tim Jabar, termasuk latihan intensif di Malaysia dan di bendungan serta danau buatan di kawasan Parahyangan, kini menunjukkan hasil yang memuaskan. (PB PON XXI SUMUT/MAURITDZ PARDOSI)