PON 2024

NEWS

Main Maksimal! Bali Jumpa Sumut di Semifinal Kriket Last Man Stands

Kamis, 12 September 2024 | 16:19 WIB

Tim kriket putra Bali dan tim kriket putra Kalimantan Timur bersalaman usai bertanding pada penyisihan Last Man Stand di Lapangan Cerdas, Lubuk Pakam, Deli Serdang, Kamis (12/9). Tim kriket Kaltim kalah saat berhadapan dengan tim kriket Bali dengan skor 114-69. PB PON XXI SUMUT/ADIL SYAHPUTRA MS

PON XXI - Main Maksimal! Bali Jumpa Sumut di Semifinal Kriket Last Man Stands

LUBUKPAKAM - Tim putra Bali akhirnya menjadi penantang Sumatera Utara, di semifinal kriket putra nomor Las Man Stands yang akan bertanding pada Jumat (13/9/2024).

Bali yang merupakan peraih 2 medali emas di nomor T20 dan Super Eight, berhasil melaju ke semifinal setelah mengalahkan Nusa Tenggara Timur pada babak playoff dengan skor 115-38 poin.

I Kadek Gamantika terpilih sebagai man of the match dalam pertandingan dengan cuaca yang sangat terik dan berhasil melakukan run sebanyak 27 kali.

"Pertandingan tadi sangat seru dan kami bermain sangat bagus. Kemenangan atas NTT tadi sangat memuaskan bagi kami," sebut Karta, Assistant Coach tim putra Bali.

Dia menyebutkan timnya sudah mempersiapkan diri jauh hari untuk pertandingan semifinal melawan tuan rumah Sumatera Utara, agar bisa melaju ke final lagi.

"Semua tim kriket sudah bagus ya, termasuk tuan rumah sendiri. Karena peningkatan olahraga kriket di Indonesia sudah bagus," sebutnya.

Sementara Agus Priandana, pemain andalan Bali mengatakan pada babak penyisihan melawan Kaltim mereka berhasil menang dengan skor 114-69 poin dan di babak playoff menang atas NTT dengan skor 115-38 poin.

"Melawan tuan rumah besok di semifinal kami harus bermain maksimal agar bisa maju ke final lagi dan meraih emas," ucap Agus yang berposisi sebagai betsmen.

Mengenai kekuatan lawan Sumatera Utara, Agus mengatakan tim kriket Bali masih di atas tim tuan rumah karena tim ini baru terbentuk. (PB PON XXI SUMUT/Doni)