PON 2024

NEWS

Kaltim Raih Medali Emas Futsal Putra PON XXI Usai Kalahkan Jatim 2-1

Minggu, 8 September 2024 | 21:40 WIB

-

PON XXI - Deli Serdang - Tim Futsal Putra Kalimantan Timur (Kaltim) berhasil meraih medali emas setelah menundukkan Jawa Timur (Jatim) dalam partai final yang berlangsung sengit di GOR Futsal Disporasu, Deli Serdang, Sumatra Utara, Minggu (8/09/2024).

Kaltim menang tipis 2-1, dengan gol kemenangan dicetak oleh Fajar Aidil Adha (8') dan Andi Chairul Anwar (44'), sementara Jatim hanya mampu membalas lewat gol cepat Achmad Guntur Ramadhan (2').

"Saya bersyukur kepada Allah SWT dan berterima kasih kepada orang tua pemain serta semua pihak yang telah mendukung kami, baik secara langsung maupun doa. Ini pencapaian luar biasa untuk kami," ucap Panca Pauji selaku Pelatih Kaltim usai pertandingan.

Panca menjelaskan bahwa timnya datang ke PON XXI dengan tanpa beban setelah gagal lolos di PON sebelumnya. "Kami ke sini dengan mental nothing to lose. Kaltim sebelumnya tidak lolos, jadi kami hanya fokus bermain," tambahnya.

Dalam laga final, Panca menerapkan strategi pressing ketat sejak awal untuk mengganggu permainan Jatim. "Kami mencoba menekan mereka dari awal, yang mungkin membuat Jatim terkejut, karena biasanya kami bermain lebih bertahan," jelasnya.

Panca juga menyoroti peran penting kiper dalam kemenangan ini. "Kiper kami tampil luar biasa, banyak penyelamatan krusial yang membuat kami tetap unggul. Ini semua bonus yang tak terbebani, dan kami sangat bersyukur," ujarnya.