NEWS
Aceh Raih Medali Emas Perdana, Usai Kalahkan Pebiliar Kalbar di Final 9 Ball Single
Jumat, 20 September 2024 | 08:32 WIB
PON XXI - MEDAN - Pebiliar Provinsi Aceh Winoto berhasil menang melawan Pebiliar Kalbar Rico N dalam laga Final 9 Ball Single pada PON XXI/2024 Aceh-Sumut di Pardede Hall Medan, Kamis (19/9/2024). Ini merupakan kemenangan perdana Pebiliar Provinsi Aceh, dalam memperoleh medali emas pada PON XXI/2024 Aceh-Sumut.
Pertandingan itu menetapkan skor dengan Race to 9 dan Pebiliar Aceh Winoto mampu menang telak dengan mencatatkan skor akhir 9:3.
Dari awal pertandingan, kemampuan Pebiliar Aceh Winoto terlihat sangat dominan menguasai lapangan meja hijau. Pada saat itu Winoto telah unggul 2 poin dibanding Pebiliar Kalbar Rico N yang masih kosong.
Winoto selanjutnya terus menggenjot perolehan skor, sehingga menjadi 4:0, namun tampaknya Pebiliar Kalbar Rico tak mau mati kosong.
Rico mulai berhati-hati dan memaksimalkan permainannya, ternyata cara itupun membuahkan hasil. Rico mampu mencetak skor 1 poin sehingga kedudukan menjadi 1:4.
Pertandingan pun terus berlanjut dan papan skor sudah menunjukkan 5:1, dimana Aceh memperoleh skor 5 poin dan Kalbar 1 poin.
Kini peluang menambah skor juga tampak bagi Pebiliar Kalbar, dimana apabila mampu memasukkan bola terakhir bola 9 maka skor bertambah, namun harapan itu pupus, Pebiliar Kalbar melepas peluang itu, bola 9 meleset masuk ke lobang.
Peluang itu akhirnya dieksekusi Pebiliar Aceh, dengan mengeker dan memastikan dirinya mampu mengeksekusi bola terakhir tersebut. Akhirnya, pukulan yang dilayangkan pebiliar Winoto itu berhasil memasukan bola 9.
Kini posisi skor menjadi 6:1 dan berlanjut pebiliar Aceh masih memimpin skor 8:3 poin. Pertandingan yang memakan waktu cukup lama itu akhirnya pun selesai. Pebiliar Aceh Winoto mampu mencatatkan skor akhir 9:3.
Usai pertandingan Pebiliar Aceh mengaku bahagia karena berhasil menang dan memperoleh medali emas.
"Sangat senang dan gembira karena baru ini pertama meraih medali emas dan pool yang terakhir di Cabor biliar ini. Sebelumnya saya sudah bermain di nomor bola double, bola 8 dan bola 9. Bola 8 dan single kita kalah.
Winoto menjelaskan telah bertekad harus menang dalam final ini dan kemenangan ini merupakan emas pertama untuk Aceh, selain itu ada 2 perak dan 2 perunggu.
"Motivasi saya harus naik ke podium untuk membawa foto almarhum pengurus saya," tutupnya seraya menambahkan Provinsi Aceh menurunkan 10 pebiliar untuk mengikuti PON XXI Aceh-Sumut 2024. **(PB PON XXI SUMUT/Fernando Sitohang)