PON 2024

NEWS

Lagu 'Sayur Kol' Menggema Semangati Atlet Sumut di Final Kickboxing PON 2024

Kamis, 19 September 2024 | 17:45 WIB

KICKBOXING - Atlet kickboxing asal Sumut Toni Kristian Hutapea meraih medali emas pada kelas full contact 51kg putra mengalahkan lawannya atlet asal Jateng Andika Janur Kesuma di GOR Veteran Dispora Sumut, Medan Kamis (19/9/2024). PB PON XXI SUMUT/MAFA YULI RAMADHANI

PON XXI - MEDAN - Final cabang olahraga (Cabor) Kickboxing pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024 menjadi saksi sorak-sorai meriah dari para suporter yang hadir mendukung atlet Sumatera Utara (Sumut) Toni Kristian Hutapea, Kamis (19/9), di GOR Veteran Disporasu Medan.. 

Salah satu momen paling menarik dalam pertandingan tersebut adalah saat para suporter menyanyikan lagu ‘Sayur Kol’, sebuah lagu yang populer, untuk memberikan semangat kepada Toni, dalam pertarungan sengitnya di arena.

Toni Kristian, atlet andalan Sumut di kelas FC -51 kg, menunjukkan performa luar biasa di laga final melawan atlet asal Jawa Tengah.

Dengan ketegangan yang terus meningkat seiring berjalannya pertandingan, para suporter dari Sumut tak henti-hentinya meneriakkan yel-yel penyemangat, namun yang paling mencuri perhatian adalah ketika mereka kompak menyanyikan lagu ‘Sayur Kol’. Lagu tersebut dikenal luas sebagai simbol keakraban dan semangat kebersamaan bagi masyarakat Sumut.

Kehadiran suporter yang menyanyikan lagu ini membawa suasana berbeda di arena pertandingan. Alunan nyanyian yang penuh semangat membuat para penonton lain turut terhanyut.

Para suporter percaya bahwa energi positif yang mereka pancarkan melalui nyanyian ini mampu memberikan dorongan moral bagi Toni untuk memenangkan pertandingan.

Meski dalam situasi yang penuh tekanan, Toni terlihat tenang dan fokus di atas ring. Nyanyian suporter menggema di arena pertandingan tampaknya berhasil memberikan motivasi ekstra baginya.

Pada ronde penentuan, Toni tampil lebih agresif dan berhasil menekan lawannya dengan serangkaian serangan yang cepat dan taktis. Dengan semangat yang membara, Toni Kristian akhirnya memenangkan pertandingan dan berhasil membawa pulang medali emas untuk Sumut.

Salah seorang suporter, Indra Siagian, mengatakan bila lagu Sayur Kol tersebut identik dengan Sumut. Makanya di arena suporter menyanyikan lagu tersebut.

"Kami bersyukur, Toni bisa menang dari atlet Jateng. Dan diharapkan prestasi ini bisa diikuti atlet lainnya," tambahnya.**(PBPONXXI SUMUT/Arianda Tanjung)