PON 2024

NEWS

Hadapi Tim Voli Putra Jatim di Semifinal, Jabar Terapkan Fanatik Poin

Rabu, 18 September 2024 | 12:28 WIB

Pebola voli Jawa Barat (putih) menahan serangan dari pebola voli DKI Jakarta (hitam) pada pertandingan fase grup bola voli putra PON XXI Aceh-Sumut 2024 di GOR Bola Voli Indoor Sumut Sport Center, Deli Serdang, Sumatera Utara, Minggu (15/9/2024). PON XXI SUMUT/RISKY CAHYADI

PON XXI - DELISERDANG - Jawa Barat (Jabar) berhasil melaju ke babak semifinal usai mengalahkan tim voli putra Bali 3-0 pada pertandingan babak 8 besar voli putra PON XXI di Venue Voli Indoor Sport Center Sumut, Desa Sena, Deli Serdang, Rabu (17/9/2024).

Dengan begitu, Bali harus puas sampai di babak 8 besar atau perempat final. Di semifinal, Jabar akan berhadapan dengan Jatim, Rabu (hari ini) pukul 19.00 WIB.

Pelatih tim voli putra Jabar Syamsul mengatakan, untuk menghadapi Jawa Timur mereka harus strong di servis. "Bagus di servis, bagus di receive. Bukan berarti yang lain tidak bagus," katanya di Venue Voli Indoor Sport Center Sumut, Rabu (18/9/2024).

Syamsul pun menekankan timnya untuk senantiasa dalam kondisi prima. "Apapun hasilnya 3-0, 3-2, 3-1. Saya akan merotasi bagaimana tim dalam pertandingan, tim tetap performa," ujarnya.

Selain itu, lanjutnya, menghadapi Jatim, Jabar harus kuat di servis. Jabar juga harus menang di babak pertama. "Tentu hadapi tim Jatim berbeda dengan tim sebelumnya. Jadi ini bahan fokus, tidak meremehkan lawan, kami harus fanatik poin dari mulai 0-0," ucapnya.

Untuk itu kepada anak anak asuhnya, Syamsul memotivasi jangan anggap enteng lawan. "Gaspol dari set pertama,” pungkasnya. (PB PON XXI SUMUT/Yunan)