PON 2024

NEWS

Jateng Sabet Emas Nomor LKKB 6000 Meter Drumband Putra, Pelatih : Ini Hasil yang Tidak Kami Sangka

Minggu, 15 September 2024 | 01:25 WIB

Jateng Sabet Emas Nomor LKKB 6000 Meter Drumband Putra

PON XXI -

Jateng Sabet Emas Nomor LKKB 6000 Meter Drumband Putra, Pelatih : Ini Hasil yang Tidak Kami Sangka 

DELISERDANG-Tim Drumband Putra Jawa Tengah (Jateng) berhasil meraih medali emas nomor Lomba Ketahanan dan Ketepatan Berbaris (LKKB) 6000 meter putra Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024.

Medali emas yang diraih Jateng ini setelah dewan juri mengumumkan hasil LKBB pada Sabtu (14/9/2024) dari perlombaan yang dilangsungkan Jumat (13/9/2024). 

Jateng mencatatkan nilai tertinggi dengan  942,93 dari para pesaing pesaingnya. Untuk medali perak dari nomor ini diraih Kalimantan Tengah dengan 941,85. Sedangkan medali perunggu diraih rim drumband tuan rumah Sumatera Utara dengan nilai 936,31.

Dengan tambahan satu medali emas ini, Jawa Tengah sementara mengkoleksi satu emas dan dua perunggu dari cabang olahraga ini. 

Pelatih Drumband Jawa Tengah, Teguh Widiarso mengungkapkan, hasil ini diluar dugaan mereka. Namun, mereka sangat bersyukur dan bangga bisa meraih emas.

 "Kalau melihat catatan waktu, kami ada di beberapa pos kami terlalu cepat. Tapi di penilaian lagi kami unggul. Tapi, secara keseluruhan kami puas dengan penampilan atlet," ungkapnya. 

Dalam nomor lomba tersebut dirinya tidak melakukan perubahan strategi. Semua sesuai dengan apa yang dilakukan saat latihan. Begitu juga dengan pertandingan di nomor lain.

 "Apa yang dilatih itulah yang ditampilkan. Tidak ada perubahan. Tapi, semua itu kembali kepada atlet yang main di lapangan. Makanya, kami beeharap bisa meraih medali emas lagi," ucapnya. (PB PON XXI SUMUT/REZA SHAHAB)